TAG - BLOGQ

ALAT PEMBUAT ASAP CAIR





Pengasapan ikan merupakan salah satu cara pengolahan ikan yang berfungsi untuk mengawetkan serta memberi aroma dan cita rasa yang khas. Proses pengasapan secara langsung yang umum dilakukan oleh perajin ikan asap di daerah Semarang memiliki kelemahan, di antaranya produksi asap sulit dikendalikan dan pencemaran asap dapat mengganggu kesehatan pekerja dan lingkungan. Untuk mengatasi masalah tersebut, perlu diupayakan proses pengasapan yang aman dan bebas pencemaran, tetapi tujuan proses pengasapan tetap tercapai. Salah satu alternatif ialah pengasapan menggunakan asap cair, yaitu dispersi uap dalam cairan sebagai hasil kondensasi asap dari pirolisis kayu.

Cara Kerja
-
Spesifikasi Teknis
Alat penghasil asap cair yang terdiri atas tabung pirolisator, kondensator asap cair tipe spiral, tabung pendingin, dan penampung asap cair. Diameter luar dasar tabung pirolisator 25 cm, tinggi 25 cm, volume 10 liter, dan kapasitas pembakaran 5 kg bahan bakar kayu. Panjang kondensator 6 m, diamater pipa 0,5 inci, diameter lingkar spiral 22 cm, dan jumlah lingkar 9 buah. Kondensator disambung dengan pipa penyalur uap dari pirolisator dengan panjang 80 cm dan diameter 0,5 inci, serta dipasang pada pendingin air berbentuk silinder dengan tinggi 50 cm, diameter luar 25 cm, dan diameter rongga 17 cm.
Kontak
Mt Susanti, S Hatmodjo, Dan D Kurniawan W - Universitas Diponegoro / Industri Pengasapan Ikan `Maju', Tambak Lorok, Semarang
Sumber
Penerapan Iptek Program Vucer IX 2003

HALAMAN FACEBOOK